Kecamatan Losari Menjadi Lunas Tercepat Pajak PBB-P2 Se-Kabupaten Brebes Tahun 2024

Losari – Pajak Bumi dan Bangunan (PBB-P2) merupakan salah satu sektor penyumbang terbesar PAD Kabupaten Brebes. Untuk dapat mewujudkan target yang telah ditetapkan, diperlukan dukungan seluruh pemangku kepentingan baik dari Kabupaten, Kecamatan dan Desa untuk saling bersinergi. Hal lain yang tidak kalah pentingnya adalah tingkat kesadaran masyarakat dalam memenuhi kewajiban perpajakan.

Dalam hal layanan pajak, Kecamatan Losari selalu berupaya berinovasi, melalui pemuktahiran data subyek dan obyek pajak, serta membuat tim untuk terus berkolaborasi dengan Pemerintah Desa supaya Pajak PBB-P2 di Kecamatan Losari ini lunas sebelum batas waktu yang di tentukan.

dengan ketepatan waktu pembayaran Pajak PBB-P2 Kecamatan Losari diberikan Apresiasi Oleh Pj. Bupati Brebes yaitu Ir. Djoko Gunawan, M.T menjadi Kecamatan Lunas Tercepat Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) Tahun 2024.

Moh. faizin, S.STP., M.Si. selaku Camat Losari memberi ucapan Terimakasih kepada segenap warga masyarakat wilayah Losari yang sudah mentaati kewajiban dengan membayar PBB Tepat Waktu. Semoga Allah SWT senantiasa memberkahi ikhtiar kita bersama dalam menjalankan amanah secara baik dan penuh tanggungjawab.

 

Tinggalkan Balasan