Rakoor Optimalisasi Pendapatan Kecamatan Losari Tahun 2024

Losari – Rakoor Optimalisasi Pendapatan Kecamatan Losari yang di laksanakan pada hari Selasa, 30 Januari 2024 di Aula Kantor Kecamatan Losari yang dihadiri oleh Sekretariat Daerah Kab. Brebes Bapak Ir. Djoko Gunawan, M.T sebagai narasumber, Kepala Bapenda Kab. Brebes Bapak Subandi, Assisten III Bapak Drs. Eko Supriyanto, M.Si, Camat Losari Bapak Moh. Faizin, S.STP, M.Si, Kepala Desa dan Sekretaris Desa se-Kec. Losari, dan Ketua TP.PKK Desa se-Kecamatan Losari.

Dalam rakoor tersebut Bapak Ir. Djoko Gunawan, M.T mengatakan, optimalisasi pendapatan diwujudkan dengan peningkatan kinerja.
PendapatanDaerah yang ada, digunakan untuk perluasan berbagai segi pembangunan di Kab. Brebes. Pada sisi lain, tahun ini memasuki pesta demokrasi. “Jaga integritas. Komitmen dalam mewujudkan optimalisasi pendapatan,” ujarnya.

disambung memberi apresiasi kepada Camat Losari dan Kepala Desa di Kec. Losari ” saya sangat mengapresiasi kepada kec. Losari yang telah Hattrick dalam pelunasan Pajak PBB-P2, dan berharap tetap bersinergi kepada pembangunan tahun 2024 ini bisa berjalan dengan sukses” ujarnya.

Camat Losari juga menyampaikan dan menegaskan kepada Kepala Desa di Wilayah Kec. Losari ” meskipun sudah 3 kali Lunas PBB-P2 berturut-turut, semoga ditahun ini menjadi yang ke 4 kalinya kita Lunas PBB-P2 sebelum jatuh tempo” ujarnya.

Sukseskan PBB -P2 Tahun 2024 dan Sukeskan Pemilu 2024

– Salam LR ( Losari Religius ).

Tinggalkan Balasan