Sosialisai Kesiapsiagaan Pemilu Tahun 2024 Kecamatan Losari

Losari – Sosialisasi Kesiapsiagaan Pemilu 2024 dalam Rangka mensukseskan Pemilu Serentak tahun 2024 yang di selenggarakan di Aula Kantor Kecamatan Losari pada Hari Rabu, 7 Februari 2024, Pada Kegiatan Sosialisasi ini di hadiri oleh Moh. Faizin, S.STP, M.Si selaku Camat Losari, Kapolsek Losari, Danramil 05 Losari, PPK Losari, Panwasacam Losari, Kepala Desa se-Kec.Losari dan PPS se-Kecamatan Losari.(7/2/24)

dalam kesempatan ini Camat Losari menyampaikan terkait Sinergitas dan Kolaborasi dalam Rangka mensukseskan Pemilu Serentak tahun 2024. Ia juga mengingatkan agar Bijaksana dalam bersosial media selama masa pemilu 2024 agar tidak mudah termakan berita HOAX dan SARA.

Camat Losari juga mengajak kepada seluruh peserta agar dapat mensosialisasikan tentang kepemiluan dan tetap berperan aktif dalam mensukseskan Pemilu 2024 yang akan dilaksanakan pada tanggal 14 Februari.

Salam KPU – Melayani

Salam LR – Losari Religius

 

 

Tinggalkan Balasan